Hubungi Sales

Peran Aplikasi Manajemen Karyawan di Era New Normal

Rizka Maria Merdeka | June 6, 2020 | Human Resource (HR)
by GreatDay HR

Jika diizinkan bertanya apakah new normal di kantor membuat senang atau justru sebaliknya?

Mungkin sebagain dari Anda akan menjawab dengan positif dan sebagian lagi tidak. Memang keputusan yang diambil pemerintah ini tidak bisa menyenangkan semua pihak. Terutama untuk perusahaan yang masih memiliki sistem manual dalam manajemennya, yang akan mengalami kesulitan karena karyawan tidak lagi bisa datang ke kantor untuk melakukan absen, hingga melakukan shifting. 

Maka dari itu sangat disarankan untuk setiap perusahaan mulai melek digital, dimana beralih menggunakan platform yang lebih memudahkan serta tidak terbatas ruang dan waktu. Jika Anda masih mempertimbangkan untuk hal ini, berikut ada beberapa manfaat pentingnya aplikasi manajemen karyawan yang harus diketahui.

Memantau Secara Real time 

Baca juga: Software Payroll Indonesia Terbaik Untuk Membantu kinerja HRD

Kami mengerti ketakutan manajemen jika karyawan tidak bisa bekerja secara produktif. Sehingga tidak jarang perusahaan mengharuskan para pekerjanya untuk kembali ke kantor hanya untuk melakukan absensi. Namun jika dipikirkan lebih lanjut, bukankah hal ini kurang efektif dan memakan banyak waktu? Terlebih lagi jika karyawan tertentu harus melakukan meeting di tempat yang jauh. 

Sebagai pihak perusahaan tentunya sangat baik jika memikirkan posisi karyawan. Untuk itu bersyukur dengan adanya kehadiran teknologi, kini absensi dapat dilakukan dengan cara yang lebih mudah. 

Mudah Mengatur Shift Karyawan

Sejak Menkes menerbitkan Keputusan Menteri Kesehatan nomor HK.01.07/MENKES/328/2020 tentang Panduan Pencegahan dan Pengendalian Covid-19 di Tempat Kerja Perkantoran dan Industri dalam usaha mendukung keberlangsungan usaha dalam situasi pandemi ini yang salah satunya menuliskan jika perusahaan disarankan untuk melakukan shift, demi keamanan dan kesehatan seluruh perusahaan.

Situasi baru ini mungkin tidak menjadi masalah bagi perusahaan yang terbiasa menjalankannya, atau sudah memiliki sistem shifting yang terintergrasi. Namun tentu berbeda untuk perusahaan yang masih berjalan manual. Mari Ini saatnya untuk bergerak ke arah yang lebih baik.

Rekrutmen Online

Banyak perushaan yang melakukan freeze di saat pandemi, hingga proses rekrutment yang terhambat karena tidak bisa melakukan interview dengan tatap muka. Namun itu bukan lagi sebuah halangan karena dengan kemajuan teknologi kini proses rekrutmen karyawan berubah. 

Banyak perusahaan telah beralih ke metode rekrutmen online, hanya dengan memanfaatkan koneksi Internet dan memanfaatkan email. Tapi perlu diingat perusahaan tetap harus memiliki strategi dan tidak bisa menganggapnya sebagai hal yang sepele.  

Efektif dan Efisien

Selain hal di atas yang telah dijabarkan mengenai manfaat menggunakan aplikasi manajemen,  masih ada kelebihan lainnya yaitu dimana perusahaan juga bisa menerima laporan karyawan, yang bisa di unduh dengan format yang diinginkan. Dengan adanya hal inilah HRD tidak perlu lagi khawatir soal kinerja karyawan Anda.

Informasi Karyawan Secara Detail

Akan sangat menyenangkan dan menghemat waktu jika hanya dengan satu aplikasi, semua data karyawan yang dibutuhkan bisa dimasukkan maupun ditemukan secara cepat dan mudah. 

Baca juga: Mengapa Sistem HR Penting Untuk Perusahaan Startup?

Dengan menggunakan sistem HR semua informasi terperinci seperti secara personal, posisi, komponen gaji dan tunjangan, riwayat pendidikan, hingga pengalaman kerja, dapat diakses dengan mudah. 

Dapat Diakses Dimana Saja

Karena berbasis online, tentu saja aplikasi manajemen karyawan memungkinkan pihak terkait untuk mencari dan mengakses kapanpun dan dimanapun. 

Tak hanya itu proteksi data juga tetap bisa dilakukan karena ada kontrol akses. Sehingga tidak perlu khawatir jika nantinya akan terjadi kebocoran data oleh oknum tak bertanggung jawab.

Melalui manfaat yang diberikan melalui aplikasi manajemen karyawan, tentunya aktivitas anda sebagai manajemen HR akan jauh lebih efektif untuk dilakukan. Beberapa fitur-fitur yang disediakan oleh GreatDay HR meliputi 

  • Mencatat kehadiran dari mana saja dan kapan saja
  • Memudahkan karyawan untuk mengakses daftar hadir, dan mengoreksi melalui aplikasi.
  • Kemudahan mengelola shift karyawan
  • Menemukan talenta terbaik secara online
  • Melakukan wawancara kandidat melalui ponsel 
  • Mengelola anggaran untuk kesejahteraan penggunanya hanya dalam satu aplikasi
  • Memudahkan untuk menganggarkan untuk pengeluaran, pinjaman, investasi.
  • Dapat melakukan komunikasi yang efektif untuk kerja sama tim yang baik.
  • Berbagai dokumen dengan mudah antar pengguna 

Masih banyak manfaat lainnya yang bisa Anda dapatkan melalui aplikasi manajemen ini, untuk keterangan dan info lebih lanjut Anda dapat mengaksesnya melalui https://greatdayhr.com/

Trending Article
01
Rizka Maria Merdeka | November 28, 2023
22 Contoh Kelebihan dan Kekurangan Diri Saat…
02
Rizka Maria Merdeka | October 25, 2023
Penting! Panduan Lengkap Pangkat Golongan PNS Terbaru…
03
Rizka Maria Merdeka | November 18, 2021
14 Contoh Penulisan Notulen Rapat yang Tepat.…
Subscribe News Letter
Get notification on your email