Hubungi Sales

Pelajari Pengertian dan Cara Meningkatkan Kemampuan Leadership

Rizka Maria Merdeka | April 13, 2022 | Info & Update
by GreatDay HR

Kemampuan leadership adalah seni, fungsi, proses, dan kemampuan untuk mempengaruhi dan mengarahkan orang-orang di sekitarnya. Hal tersebut dilakukan agar orang-orang di sekitarnya terpengaruh melalui kepatuhan, kepercayaan, dan kesetiaan agar berbuat sesuatu sesuai dengan tujuan dan target yang telah ditetapkan dan disepakati.

Menjadi seorang pemimpin tidaklah mudah karena seorang pemimpin harus mampu mengemban tanggung jawab yang besar atas orang-orang yang dipimpinnya. Selain itu, seorang pemimpin merupakan seseorang yang akan dipercaya dan diandalkan dalam mengambil keputusan-keputusan besar.

Sehingga, siapa pun yang menjadi pemimpin harus menguasai kemampuan kepemimpinan yang mumpuni demi menciptakan tim yang solid dan keberhasilan bersama. Lalu, apa yang dimaksud dengan kemampuan leadership? Bagaimana cara meningkatkannya? Temukan jawaban dari pertanyaan-pertanyaan tersebut pada ulasan dalam artikel berikut ini!

Baca juga: Memahami Tanggung Jawab dan Karakteristik Leader

Apa itu kemampuan leadership?

Kemampuan leadership adalah kemampuan seseorang dalam proses mempengaruhi orang untuk memahami dan setuju dengan apa yang perlu dilakukan secara efektif, serta proses untuk memfasilitasi individu dan kolektif untuk mencapai tujuan bersama. Leadership juga merupakan sebuah kemampuan untuk menggerakkan, memberi motivasi, dan mempengaruhi orang-orang agar bersedia melakukan tindakan-tindakan yang terarah pada pencapaian tujuan melalui keberanian mengambil keputusan tentang kegiatan yang harus dilakukan.

Istilah leadership sendiri berasal dari serapan bahasa Inggris yang berarti kepemimpinan. Kata leadership memiliki kata dasar “leader” berarti pemimpin, serta kata “to lead” yang keduanya mengandung arti yang saling berhubungan, antara lain: bergerak lebih awal, berjalan di awal, mengambil langkah awal, berbuat paling dulu, mempelopori, mengarahkan pikiran-pikiran-orang lain, membimbing, dan menggerakkan.

Secara sederhana, kemampuan leadership adalah tindakan dan sikap seseorang dalam memimpin sekelompok orang. Leadership dapat berupa tindakan memimpin, atau sebutan bagi sekelompok orang yang melakukan kepemimpinan. Leadership adalah proses pengaruh sosial yang memaksimalkan upaya orang lain untuk mencapai suatu tujuan.

Biasanya kemampuan leadership dimiliki oleh orang-orang yang memegang jabatan penting atau menduduki posisi strategis dalam sistem dan hirarki di lingkungan kerja dan memiliki tanggung jawab yang besar di perusahaan. Berhasil tidaknya suatu perusahaan salah satunya ditentukan oleh sikap kepemimpinan yang dimiliki oleh pemimpin dalam memimpin timnya. Selain itu, maju mundurnya suatu perusahaan sering dihubungkan dengan sikap dan kemampuan kepemimpinan dari para pemimpinnya.

Oleh karena itu, meskipun semua orang memiliki kesempatan untuk menjadi pemimpin, tidak semuanya memiliki kemampuan leadership yang mumpuni. Dalam hal ini, menjadi seorang pemimpin artinya menjadi seseorang yang mampu bertanggung jawab, orang yang meyakinkan orang lain untuk mengikutinya. Seorang pemimpin yang hebat akan menginspirasi banyak orang dan mendapatkan juga memberikan kepercayaan pada orang lain, serta menggerakkan mereka untuk bertindak. Pemimpin membantu diri mereka sendiri dan orang lain untuk melakukan hal yang benar.

Baca juga: Women Leadership: Peran Perempuan Dalam Kepemimpinan

Manfaat kemampuan leadership

Memiliki kemampuan leadership pasti akan mendatangkan sejumlah manfaat, baik bagi diri sendiri maupun bagi orang lain. Hal ini karena leadership erat kaitannya dengan hubungan sosial dan perubahan. Beberapa manfaat dari kemampuan leadership antara lain sebagai berikut.

  1. Mengembangkan bakat kepemimpinan yang nantinya akan sangat dibutuhkan dalam dunia kerja dan sosial.
  2. Menjadi penggagas untuk melakukan hal-hal besar yang dapat membawa pada perubahan yang positif.
  3. Memaksimalkan potensi untuk mencapai target atau tujuan yang diinginkan.
  4. Membuat kerja tim menjadi efektif dan efisien karena adanya peran pemimpin yang berupaya untuk memberi arahan dan contoh yang baik pada anggota timnya.
  5. Menciptakan ketertiban sosial karena pada prosesnya kemampuan leadership menuntut hal-hal yang sifatnya rapi dan terstruktur.

Baca juga: Leader Seperti Apa yang Diinginkan Gen Z?

Cara meningkatkan kemampuan leadership

Pemimpin yang memiliki kemampuan leadership yang mumpuni mampu berkomunikasi dengan baik, memotivasi team, menangani dan mendelegasikan tanggung jawab, mendengarkan kritik, saran dan masukan, dan memiliki fleksibilitas untuk memecahkan masalah di tempat kerja dalam kondisi dan situasi apapun.

Perusahaan mencari keterampilan ini pada kandidat yang mereka pekerjakan untuk peran kepemimpinan. Keterampilan kepemimpinan yang kuat juga berharga bagi semua pelamar pekerjaan dan karyawan.

Baik Anda memulai dari posisi awal dan ingin menaiki tangga karier atau Anda sedang mencari promosi, skill leadership Anda akan menjadi salah satu aset Anda yang paling berharga. Berikut adalah cara meningkatkan kemampuan leadership untuk sukses yang menjadikan pemimpin kuat di tempat kerja.

Communication

Sebagai seorang pemimpin, Anda harus dapat menjelaskan dengan jelas dan ringkas kepada karyawan segala sesuatu mulai dari tujuan organisasi hingga tugas tertentu. Pemimpin harus menguasai semua bentuk komunikasi, termasuk percakapan satu lawan satu, departemen, dan staf penuh, serta komunikasi melalui telepon, email, media sosial, dan virtual meeting.

Sebagian besar komunikasi melibatkan mendengarkan. Oleh karena itu, pemimpin harus membangun arus komunikasi yang stabil antara mereka dan staf atau anggota tim mereka, baik melalui kebijakan pintu terbuka atau percakapan rutin dengan pekerja. Para pemimpin harus menyediakan diri secara teratur untuk membahas masalah dan kekhawatiran dengan karyawan.

Motivation

Seorang pemimpin perlu menginspirasi pekerjanya untuk bekerja lebih keras demi mencapai tujuan bersama. Hanya membayar gaji yang adil kepada karyawan biasanya tidak cukup sebagai inspirasi.

Anda dapat menjadi support system karyawan melalui pengakuan dan penghargaan, atau dengan memberikan tanggung jawab baru kepada karyawan untuk meningkatkan keterikatan mereka terhadap perusahaan.

Pemimpin harus mengetahui motivasi apa yang dibutuhkan karyawan atau anggota tim yang dapat mendorong produktivitas dan semangat kerja. Dalam hal ini, pemimpin juga menjadi sosok motivator yang baik bagi anggotanya. Sikap yang diperlukan seorang pemimpin untuk meningkatkan kemampuan leadership terkait dengan motivasi efektif antara lain sebagai berikut.

  1. Memberikan dukungan
  2. Mengizinkan otonomi karyawan
  3. Meminta dan menerima masukan, kritik, dan saran
  4. Memprioritaskan kepentingan bersama
  5. Memberikan mentoring
  6. Terbuka terhadap masalah karyawan
  7. Persuasif
  8. Memberikan pekerjaan yang sesuai dengan kapasitas
  9. Memberikan reward
  10. Memberikan apresiasi/pengakuan atas prestasi
  11. Membangun kerjasama tim

Delegating

Para pemimpin ini seringkali takut bahwa mendelegasikan tugas adalah pertanda kelemahan, padahal itu pertanda pemimpin yang kuat. Para pemimpin yang mencoba melakukan terlalu banyak tugas sendirian akan berjuang untuk menyelesaikan apa pun.

Oleh karena itu, Anda perlu mengidentifikasi bagaimana cara meningkatkan kemampuan leadership untuk mendelegasikan kepada masing-masing karyawan Anda, dan menetapkan tugas kepada setiap karyawan berdasarkan keahliannya. Dengan mendelegasikan tugas kepada anggota staf, Anda dapat fokus pada tugas penting lainnya.

Positivity

Terkadang kita lupa, bahwa memiliki positive vibe sangat berpengaruh besar di lingkungan pekerjaan. Anda harus bisa menertawakan diri sendiri ketika tidak berjalan sesuai rencana. Ini membantu menciptakan lingkungan kerja yang Bahagia dan sehat, sekalipun Anda sedang mengalami over hectic dan under pressure.

Jika karyawan merasa mereka bekerja di lingkungan yang positif, mereka akan cenderung semangat bekerja, dan oleh karena itu akan lebih bersedia meluangkan waktu lama bahkan loyalitas yang tinggi. Beberapa keterampilan yang membantu menciptakan suasana positif di tempat kerja meliputi:

  1. Peduli
  2. Manajemen Konflik
  3. Diplomasi
  4. Empati
  5. Keramahan
  6. Humor
  7. Interpersonal
  8. Penguatan Positif
  9. Menghormati
  10. Sosial

Creativity

Sebagai seorang pemimpin, Anda harus membuat sejumlah keputusan yang rasional dan jelas. Oleh karena itu, Anda harus mampu berpikir di luar kebiasaan.

Belajar mencoba solusi non-tradisional, atau mendekati masalah dengan cara non-tradisional, akan membantu Anda memecahkan masalah yang tidak dapat diselesaikan. Sebagian besar karyawan juga akan terkesan dan terinspirasi oleh seorang pemimpin yang tidak selalu memilih jalur konvensional yang aman. Berikut beberapa keterampilan yang terkait dengan berpikir kreatif:

  1. Analytical
  2. Conceptualization
  3. Critical thinking
  4. Foresight
  5. Imaginative
  6. Innovative
  7. Listening to Others’ Ideas
  8. Making Abstract connections
  9. Observation
  10. Open Minded
  11. Problem Solving
  12. Visionary

Responsibility

Seorang pemimpin bertanggung jawab atas keberhasilan dan kegagalan timnya. Oleh karena itu, Anda harus mau menerima kesalahan ketika ada sesuatu yang tidak berjalan dengan benar.

Jika karyawan Anda melihat pemimpin mereka menuding dan menyalahkan orang lain, mereka akan kehilangan rasa hormat untuk Anda. Terima kesalahan dan kegagalan, lalu buat solusi yang jelas untuk perbaikan. Berikut adalah beberapa cara meningkatkan kemampuan leadership dan kualitas yang membantu para pemimpin menyampaikan tanggung jawab mereka.

  1. Mengakui Kesalahan
  2. Bersikap Terbuka Terhadap Feedback
  3. Mengevaluasi Solusi Terbaik
  4. Mendengarkan Feedback Dari Karyawan dan Manajer
  5. Perencanaan
  6. Reflektif
  7. Menyelesaikan Masalah
  8. Transparansi

Commitment

Penting bagi para pemimpin untuk menindaklanjuti apa yang mereka setujui untuk lakukan. Anda harus bersedia meluangkan waktu ekstra untuk menyelesaikan tugas, karyawan akan melihat komitmen ini dan mengikuti teladan Anda.

Demikian pula, ketika Anda menjanjikan hadiah kepada staf Anda, seperti pesta kantor, Anda harus selalu menindaklanjutinya. Seorang pemimpin tidak dapat mengharapkan karyawan untuk berkomitmen pada pekerjaan dan tugas mereka jika dia tidak dapat melakukan hal yang sama. Beberapa cara meningkatkan kemampuan leadership yang terkait dengan komitmen di tempat kerja meliputi:

  1. Applying Feedback
  2. Determination
  3. Embracing Professional Development
  4. Following Through
  5. Passion
  6. Perseverance
  7. Prioritization
  8. Professionalism
  9. Team Player
  10. Work Ethic

Flexibility

Kecelakaan dan perubahan menit terakhir alias unplanned selalu terjadi di tempat kerja. Pemimpin harus fleksibel, menerima perubahan apa pun yang menghampiri mereka. Karyawan akan menghargai kemampuan Anda untuk menerima perubahan dengan tenang dan kreatif dalam memecahkan masalah.

Demikian pula, pemimpin harus terbuka terhadap saran dan umpan balik. Jika staf Anda tidak puas dengan aspek lingkungan kantor, dengarkan kekhawatiran mereka dan terbuka untuk membuat perubahan yang diperlukan. Karyawan akan menghargai kemampuan pemimpin untuk menerima umpan balik yang sesuai.

Baca juga: Bagaimana Cara Membuat Visi Misi Seorang Leader Yang Inspiratif?

Monitor kinerja karyawan lebih mudah melalui aplikasi GreatDay HR

kemampuan leadership adalah gdhr

Salah satu tugas pemimpin adalah mengawasi kinerja dan produktivitas karyawannya, terlepas apapun gendernya. Hal tersebut terkadang sulit dilakukan karena memang mengawasi dan mengukur kinerja karyawan tidak semudah itu. Ada beberapa data yang harus diperiksa, turun ke lapangan, dan lain sebagainya.

Selain itu, pemimpin juga perlu tahu kondisi karyawannya di lingkungan kerja. Cara satu-satunya adalah dengan sering mengunjungi workstation karyawan untuk dapat melihat langsung bagaimana mereka bekerja. Hal itu tentu tidak mudah dilakukan terutama jika jumlah karyawan di perusahaan banyak.

Berangkat dari kendala tersebut, GreatDay HR hadir sebagai aplikasi HRIS terbaik yang menyediakan fitur-fitur yang dapat memudahkan pekerjaan Anda, terutama HR. Fitur yang tersedia memungkinkan Anda untuk mengelola seluruh pekerjaan HR dari mulai absensi, pengajuan cuti, payroll, hingga rekrutmen hanya menggunakan satu aplikasi saja dan diakses dari ponsel pintar Anda.

Bagi para pimpinan perusahaan, fitur-fitur yang tersedia di dalam aplikasi GreatDay HR juga memudahkan mereka dalam hal pemberian persetujuan atau pemberian tugas pada karyawan. Tunggu apa lagi? Segera unduh aplikasinya di Appstore dan Playstore melalui ponsel pintar Anda atau kunjungi laman webnya, lalu jadwalkan demo gratisnya!

Baca juga: Sekadar Jadi Manajer atau Jadi Pemimpin, Pilih yang Mana?

Trending Article
01
Rizka Maria Merdeka | November 28, 2023
22 Contoh Kelebihan dan Kekurangan Diri Saat…
02
Rizka Maria Merdeka | October 25, 2023
Penting! Panduan Lengkap Pangkat Golongan PNS Terbaru…
03
Rizka Maria Merdeka | November 18, 2021
14 Contoh Penulisan Notulen Rapat yang Tepat.…
Subscribe News Letter
Get notification on your email