Dalam mencari pekerjaan, tentunya setiap orang mendambakan berada di perusahaan yang sesuai harapan. Memang tidak semua orang beruntung mendapatkan pekerjaan, terkadang ada pula yang mengutamakan aspek yang penting kerja disbanding harus memilih-milih tempat kerja. Namun ternyata memilih tempat kerja yang baik merupakan keharusan demi kenyamanan dan keselamatan diri sendiri. Simak beberapa hal yang perlu diperhatikan saat memilih tempat kerja berikut ini!
Baca juga: Mengenal Profesi Desain Grafis: Tugas, Kualifikasi, dan Jenjang Karir
Pilihlah tempat kerja yang memang menjadi keahlian Anda. Hal ini akan membuat Anda lebih nyaman dan betah untuk terus bekerja di perusahaan tersebut. Namun jika Anda terlanjur berada di perusahaan yang memang bukan keahlian Anda, maka tak ada salahnya untuk belajar di bidang keahlian yang baru.
Baca juga: Peran Aplikasi Manajemen Karyawan di Era New Normal
Jika Anda ingin bekerja di suatu perusahaan, pertimbangkan fasilitas apa saja yang diberikan perusahaan tersebut. Apalagi jika Anda bekerja di perusahaan yang mengharuskan Anda menghadapi resiko kesehatan, seperti perusahaan konstruksi, maka perusahaan tersebut haruslah memberikan fasilitas asuransi kesehatan seperti BPJS. Akan sangat merugikan jika Anda hanya mengejar uang tanpa memperhatikan resiko yang harus Anda tanggung.
Perhatikan pula reputasi perusahaan yang ingin merekrut Anda. Jika perusahaan tersebut pernah mengalami kasus besar seperti isu korupsi atau tunggakan pajak, maka sebaiknya Anda hindari karena kemungkinan akan berimbas pada menunggaknya pembayaran gaji karyawan yang ditunda perusahaan.
Anda bekerja untuk dapat menafkahi keluarga Anda, maka carilah perusahaan yang memberikan gaji yang sesuai. Namun pastikan pula kontribusi yang Anda berikan pada perusahaan sesuai dengan gaji yang diterima. Biasanya jumlah gaji akan berbanding lurus dengan kinerja karyawan, maka utamakan selalu memberikan yang terbaik bagi perusahaan.
Jenjang karir penting untuk dipertimbangkan saat Anda memilih pekerjaan. Cari perusahaan yang membantu Anda untuk selalu mengembangkan diri sehingga Anda tidak stuck di satu posisi saja.
Baca juga: Cara Jitu Menghilangkan Rasa Jenuh Dalam Bekerja
Mendapatkan tempat kerja yang dekat dengan tempat tinggal Anda akan lebih memudahkan dan menghemat waktu perjalanan Anda. Namun sebaliknya jika tempat kerja Anda justru jauh dari tempat tinggal, tentunya akan memakan waktu lebih lama sehingga ada baiknya jika memikirkan opsi menyewa tempat tinggal yang lebih dekat dengan perusahaan.
Tapi jangan lupa pula untuk memikirkan biaya yang dikeluarkan dibanding jika Anda bolak balik dari rumah Anda yang lokasinya lebih jauh. Itulah beberapa hal yang perlu diperhatikan saat memilih tempat kerja agar Anda dapat bekerja dengan nyaman. Perusahaan yang memperhatikan karyawannya adalah perusahaan yang memiliki human resource management yang baik.
Baca juga: Kenali Karakter Karyawan Melalui Big Five Personality Test
Salah satu tanggung jawab HR adalah mengatur dan memfasilitasi jalannya proses rekrutmen karyawan baru di perusahaan. Memilih dan memilah jumlah lamaran juga CV yang terlampau banyak pasti akan membuat Anda kewalahan.
Selain itu prosesnya juga memakan waktu yang lama dan tenaga yang tidak sedikit, sehingga menyebabkan pekerjaan lainnya terkadang terbengkalai. CV dan lamaran yang berupa dokumen cetak juga tidak ramah lingkungan dan terkesan berantakan
Untuk mengatasi hal tersebut, aplikasi GreatDay HR hadir guna mempermudah dan membuat pekerjaan HR termasuk rekrutmen menjadi lebih efektif. Alihkan data-data berupa dokumen ke bentuk digital dan buat penyaringan kandidat yang lebih sesuai agar proses rekrutmen menjadi lebih nyaman dan ramah lingkungan.
Terlebih lagi, GreatDay HR menyediakan fitur yang memungkinkan Anda untuk mengatur wawancara langsung di aplikasi mobile yang dapat diakses melalui ponsel pintar Anda. Segera unduh aplikasinya sekarang di AppStore dan PlayStore atau kunjungi lamannya kemudian jadwalkan demonya, gratis!
Baca juga: Ini Dia Tips dan Trik Sukses Melamar Kerja Bagi Para Jobseeker!