Hubungi Sales

Tipe Software Aplikasi HRIS

Rizka Maria Merdeka | May 14, 2020 | Human Resource (HR)
by GreatDay HR

Software HRIS Indonesia merupakan program aplikasi yang mengatur manajemen Sumber Daya Manusia pada perusahaan dalam pengambilan keputusan. Di Indonesia Aplikasi HR ini muncul dengan beberapa tipe yang akan dijabarkan lebih mendalam di bawah ini. 

Operational HRIS

Jenis HRIS ini merupakan HRIS yang menyediakan semua data untuk manajer guna membuat keputusan yang berkaitan dengan Sumber Daya Manusia atau para karyawan perusahaannya. Manajer dapat melihat seluruh informasi data karyawan seperti posisi dan peraturan pemerintah terkait dengan ketenagakerjaan.

Baca juga: 5 Sistem Aplikasi Absensi yang Paling Digemari di Indonesia

Ada beberapa tipe yang merupakan turunan dari Operational HRIS yakni Employed Information Systems yang bertugas sebagai sistem penyimpan data karyawan secara mendetail. Data ini mulai dari nama, jenis kelamin, alamat, golongan karyawan, kewarganegaraan, gaji, pendidikan dan lainnya yang termasuk dalam data pribadi.

Selanjutnya ada Position Control System yang berfungsi sebagai sistem identifikasi setiap posisi karyawan. Lalu ada Performance Management Information System yang memberikan data mengenai informasi produktivitas karyawan. 

Applicant Selection and Placement Information Systems berguna untuk mengelola data karyawan untuk merekrut karyawan baru dan terakhir ada Government Reporting and Compliance Information System yang meningkatkan produktivitas perusahaan dan menekan biaya yang dikeluarkan untuk para karyawan. 

Tactical HRIS

Sistem ini dapat memberikan data pendukung untuk manajer guna mengambil keputusan dan menekan beberapa alokasi sumber daya. Selain itu sistem ini juga turut membantu dalam pengambilan keputusan rekrutmen, analisis pekerjaan, pelatihan perkembangan karyawan serta rencana kompensasi dan beberapa ketentuan lainnya. 

Ada beberapa turunan dari sistem ini yakni Job Analysis and Design Information System, Recruitment Information Systems, Compensation dan Benefits Information Systems dan Employee Training and Development Systems. Seluruh sistem tersebut memiliki fungsi masing-masing yang dapat membantu para HR dalam mengurus kinerja perusahaan. 

 Strategic HRIS

Baca juga: Kenali Enterprise Resource Planning dan Manfaatnya untuk Perusahaan

Strategic HRIS lebih fokus pada proses negosiasi karyawan termasuk perencanaan perkembangan karyawan dan juga software pendukung untuk pekerjaan dalam posisi tertentu. Jenis HRIS ini memiliki tujuan utama untuk mengetahui mengenai SDM atau para karyawannya dan perencanaan pekerjaan secara menyeluruh. Ada beberapa turunan dari HRIS ini yang memiliki fungsi masing-masing dalam menunjang kinerja para HR. 

Para turunannya yakni Information System Supporting Workface Planning, Specialized Human Resource Information Systems Software dan Information Systems Supporting Labor Negotiations. 

 Comprehensive HRIS

Pengoperasian HRIS bisa dijalankan menggunakan komputer dimana telah menghasilkan database SDM atau karyawan yang terintegrasi dan komprehensif. Data tersebut dapat berupa posisi, analisis untuk perancangan kerja dan job description pada masing-masing posisi serta banyak lagi manfaat lainnya. Setiap data yang telah dikumpulkan tersebut kemudian disimpan dan dikelola oleh software dengan sistem berbasis data sehingga aplikasi HRIS melampirkan laporan yang komprehensif. 

Trending Article
01
Rizka Maria Merdeka | November 28, 2023
22 Contoh Kelebihan dan Kekurangan Diri Saat…
02
Rizka Maria Merdeka | October 25, 2023
Penting! Panduan Lengkap Pangkat Golongan PNS Terbaru…
03
Rizka Maria Merdeka | November 18, 2021
14 Contoh Penulisan Notulen Rapat yang Tepat.…
Subscribe News Letter
Get notification on your email